Showing posts with label Pembangunan desa. Show all posts
Showing posts with label Pembangunan desa. Show all posts

Saturday, 7 November 2015

Pembangunan Jalan Terusan dari RT 1 Sampai RT 6



Lagi - lagi kabar pembangunan desa, pada tanggal 7 November 2015 warga desa kembangan merubuhkan bambu - bambu yang menjulang tinggi dipojok selatan desa , tepatnya dekat kramat yang berada di sebelah rumah bapak Masdar.



Penumbangan bambu - bambu tersebut bukan tanpa alasan, pemerintahan tata desa, berencana membuat jalan tembusan dari RT 1 sampai RT 6 hingga depan rumah ibu guru Asmaiyah. Karena pemetaan jalan harus menghilangkan barisan bambu - bambu tersebut maka terpaksa ditumbangkan.



Menyambung pembangunan jalan desa yang bermula dari samping balai desa RT 1 hingga dilanjutkan ke RT 6 , yang diperkirakan menelan biaya kurang lebih 120 juta.


Pengerjaannya pun dilakukan secara gotong royong , warga desa kembangan terlihat tidak pernah merasa lelah sehingga larut malam dilemburkan dan berharap pembangunan jalan tersebut segera diselesaikan.



Dengan dibantu alat berat yang bernama slender , pekerjaan menjadi ringan, dan membuahkan hasil jalan baru yang kokoh .

Akhir kata, Semoga menjadi jalan yang bermanfaat bagi penggunanya. Amiin


Saturday, 10 October 2015

Renovasi Kubah Masjid Raudlotul Fallah


Kembali lagi di pembangunan desa , kali ini desa kembangan berfokus membangun fasilitas umum yang berada ditengah desa yaitu masjid. Masjid yang terlihat mega dan kokoh itu mengalami rehab dititik kubahnya saja.


Pembangunan di mulai pada hari Jumat tanggal 9 Oktober 2015 , yang merangkul konstruktor dari Sidoarjo dalam naungan CV. Rico Jaya.

Sebenarnya kubahnya masih bagus, namun ada beberapa titik yang bocor sehingga memunculkan kesepakatan bersama untuk merehab kubah tersebut agar tidak menambahkan kerusakan yang lebih berat.


" Kalo segera tidak di rehab akan mengakibatkan kerusakan yang parah makanya dari pada ditembel - tembel saja sekalian di krondong sekaligus dibentuk " Ungkap pak kades Mas Huda di sela - sela kesibukannya.

Rehab yang diperkirakan selesai di awal tahun 2016 tersebut menelan biaya kurang lebih 200 juta. yang mana sebagian dana didapat dari sumbangan anak rantau warga desa kembangan.



Semoga dengan masjid yang begitu indah , membuat langkah kita menuju masjid untuk sholat berjamaah dan ibadah yang lainnya menjadih mudah.. amiiin



Penulis :adm

Tuesday, 15 September 2015

Program Pembangunan Jalan RT 6 _ Desa Kembangan



Desa Kembangan tidak perlu menunggu bertahun - tahun, untuk melakukan pembangunan desa khususnya dalam bidang infrastruktur , pasalnya baru kemarin pada tanggal 22 Agustus 2015 , Desa kembangan yang dipimpin oleh Kepala desa Bapak Mas Huda Berhasil merealisasikan pembangunan jalan umum RT 7, kemudian pada tanggal 7 September 2015 dilanjut dengan pembangunan bong kali sawah etan, .  Kini disusul lagi pembangunan desa yang berfokus pada jalan RT 6.


Pembangunan jalan RT 6 ini dimulai pekerjaanya dari sebelah rumah Bapak Rateno , depan rumah saudara Mujib, diteruskan hingga ke selatan sampai depan rumah Ibu Asmaiyah.


Program yang di kerjakan pada tanggal 14 September 2015 ini di kerjakan oleh masyarakat desa kembangan seperti halnya peremajaan RT 7 waktu lalu yaitu bergantian dari RT 1 - RT 7 bergiliran sampai pengerjaan selesai.


Pembangunan kali ini mendapatkan suntikan dana dari program Alokasi Dana Desa (ADD) tingkat Kabupaten , besar dana yang di glontorkan adalah 66 Juta Rupiah, yang di harapkan dana tersebut sudah mampu mengcover pembangunan jalan ..


Itulah sedikit info tentang pembangunan desa kembangan, semoga dengan terlaksanakannya pembangunan di titik jalan RT 6 itu bisa menjadi gambaran betapa meratanya pembangunan desa kembangan, khusus dibidang infrastruktur.

Penulis : Admin Desa Kembangan
Sumber : Info desa oleh pak Kades MasHuda 


Wednesday, 9 September 2015

Proyek Perbaikan Dam (Bong) di sawah Etan _ Desa Kembangan


Desa Kembangan yang dipimpin oleh Bapak Mas Huda sepertinya tidak ada habisnya membangun infrastruktur yang ada di desa kembangan. Setelah kemarin sukses membangun jalan rabat bethon RT 7 pada tanggal 22 Agustus 2015 , kini dikabarkan pada tanggal 7 September 2015, Desa kembangan kembali melakukan proyek perbaikan Dam (Bong) di sawah Etan.

Kegiatan yang dilakukan hari senen itu bertitik pada bong sawah etan yang berdekatan dengan sawah H. Murtadlo , dan berada di tapal batas dengan sungai yang megalir ke Desa Mbugo dan Desa Sunge Nggeneng.

Dam memang layak direnovasi karena keadaan yang hampir ambruk,  sudah lama tidak direnovasi semenjak pemerintahan desa masih di pegang oleh Bapak Maskuri. Di harapkan pembangunan ini nantinya bisa menjadi pengatur debit air yang masuk ke suangai ke area sawah, tidak langsung habis mengalir ke sungai mbugo atau seunge nggeneng.


" Biar kita bisa mengatur air dengan baik, selama ini setiap air datang langsung habis makanya dengan adanya dam baru ini kita bisa mengontrolnya" Ungkap pak kades Mas Huda dalam harapannya.

Mengenai dana pembangunan di alokasikan dari sisa dana pembangunan jalan rabat bethon RT 7. Proyek tersebut dikerjakan oleh Bapak Nurali RT 3, setra di bantu oleh kader tani Bapak Anas Rodli 2 dan Bapak Agus RT 1. Dan direncanakan pintu air akan dibuat dari bahan besi sehingga permanen tahan air.

Itulah sekilas info tentang pembangunan desa kembangan dibidang infrastruktur dalam proyek Perbaikan Dam (Bong). Semoga pembangunan bong tersebut bermanfaat bagi kita semua , lebih khsusnya para petani yang membutuhkan air di sungai sekitar sawah mereka. Amiiin.

Penulis : Ponakan prasojo kaniraras
Sumber : Info desa oleh pak Kades MasHuda 


Wednesday, 1 July 2015

Pengaspalan Jalan Ke Kuburan


Pada tanggal 1 Juli 2015, Desa kembangan kembali melakukan pembangunan , kali ini target pembangunan adalah sepanjang jalan menuju Makam desa kembangan. Pada hari itu dilakukan proyek Hotmik atau  Pengaspalan dari sebelah telaga etan sampai ujung jalan menuju makam.


Peroyek tersebut menurut bapak kades mas huda menelan biaya 40 juta, yang didapat dari Bantuan Keuangan Anggaran Desa (BKAD) , tentu saja melalui lobi - lobi beliau (pak kades ) hingga terkucurnya dana tersebut.


Kini jalan menuju rumah masa depan terlihat kokoh dan nyaman bila dilalui kereto jowo, semoga menjadi sarana infrastruktur yang bermanfaat bagi masyarakat desa kembangan. Amiiin


Penulis : Admin
Sumber : Info desa oleh pak Kades MasHuda 


Tuesday, 30 June 2015

Program Jalan sebelah balai desa ( Jalan RT1 Tembus RT 6)


Tidak ada hentinya pembangunan desa kembangan terus menerus dilakukan, terutama pada infrastruktur yang namanya jalan, pasalnya pada tanggal 13 Juni 2015 warga desa kembangan kembali mengerjakan proyek untuk pemembangunan sebuah jalan raya yang konon jalan tersebut akan menghubungkan jalan RT 1 sampai RT 6.

Pada hari sabtu itu pula menjadi bukti bahwa sifat kegotong royongan pada diri warga desa kembangan masih melekat dan terbukti adanya. Proyek tersebut memakan waktu berhari hari dari siang dan malam sengaja dilemburkan warga desa kembangan, dan tahap kedua dilakukan pada tanggal 30 juni 2015.

Alhasil pembangunan jalan yang kokoh terwujud dan menjadi fasilitas umum yang bermanfaat bagi warga desa kembangan. Pembangunan tersebut diperkirakan proyek tersebut menelan biaya kurang lebih 120 juta.


Wednesday, 21 January 2015

"Pelengsengan Jalan Menuju Rumah Masa Depan"

image by bunga, hamba Allah

Admin rasa banyak sekali warga desa kembangan yang belum banyak mengetahui tentang  perkembangan desa khususnya bagi warga perantauan,  Setelah beberapa saat lalu program - program desa yang sudah tersukseskan di bawah pimpinan bapak kepala desa mas huda. seperti  Pembangunan jalan program PNPM tahun 2014 , Program jalan RT 6 Tembus RT 7 dan Program Normalisasi kali kidol _ Desa Kembangan , Nah kali ini admin akan sedikit memberi gambaran tentang perkembangan desa. masih di bidang perkembangan infrastruktur desa, artikel ini akan menggambarkan perkembangan desa pada "Pelengsengan Jalan Menuju Rumah Masa Depan".

Program yang di kerjakan pada bulan November tahun 2014 itu , menciptakan hasil seperti foto di atas. kokoh, kuat anti jugrug (longsor),. dan tentunya membuat peziarah makam merasa lebih nyaman.

Sebenarnya perbaikan akses menuju makam atau pemeliharaan area makam yang di kerjakan secara kontraktual itu hanyalah memberi nilai manfaat pada mereka yang masih hidup, khususunya baik bagi tata ruang desa, sedangkan yang perlu dan harus di perkuat sejak kita masih hidup adalah kokoh dan kuatnya amalan kita di dunia untuk bekal jalan menuju rumah masa depan.

Abu Hurairah , Bahwa Rasulullah SAW Bersabda " Apabila Seseorang itu meninggal dunia maka terputuslah amalnya kecuali dari tiga perkara , Amal Jariah , Ilmu manfaat, dan Anak yang Sholeh mendoakan untuknya"

Amal jariah adalah perbuakan baik seseorang yang mendatangkan pahala yang terus menerus menyambung bahkan  seseorang tersebut sudah meninggal dunia, sesuai arti dari jariah (bahasa arab) itu sendiri yang berarti mengalir. seperti contoh, bersodakoh untuk pembangunan masjid, selama masjid di gunakan untuk ibadah maka pahala akan terus mengalir.

Ilmu manfaat adalah ilmu yang di amalkan untuk diri kita sendiri guna landasan dalam ibadah atau ilmu yang ditransfer ke seseorang bisa juga sekelompok orang, dan jika orang yang menerima transfer ilmu mengamalkan untuk landasan ibadah juga, maka pahala yang di kerjakan oleh seseorang tersebut akan tetap mengalir ke kita meski kita sudah di alam kubur,.

Anak yang sholeh adalah anak yang selalu berbuat baik, jika anak sholeh berbuat baik maka pahala anak sholeh tersebut mengalir kepada orang tua yang mendidiknya tanpa mengurangi pahala anak sholeh tersebut. bahkan sampai orang tua yang mendidik sudah meinggal masih tetap mengalir. Doa anak sholeh kepada orang tua mustajab disisi Allah SWT.

Nah di atas ada sedikit ilmu semoga bermanfaat bagi kita semua ,. Mari kita selalu beramal jariah untuk memperkuat bekal kita menuju rumah masa depan, dan juga mari kita menjadi anak sholeh yang selalu berkirim doa untuk keluarga kita yang sudah meninggal dunia,. dan menjadi orang tua yang baik bagi anak-anak kita atau anak didik kita untuk selalu mengajarkan sesuatu hal baik (ilmu agama) agar memiliki anak yang sholeh. amiin..

image By bunga,
 Jalan sudah baik dengan program "Pelengsengan Jalan Menuju Rumah Masa Depan" ,. Mari kita buang rasa malas berziarah kubur,. dan buktikan pada pendahulu kita kalau kita termasuk anak sholeh,. ,. salam warga desa kembangan.
Lihat juga Kegiatan desa kembangan yg lain "klik"disini

Tuesday, 25 November 2014

"Program Normalisasi kali kidol _ Desa Kembangan"


image by pak kades huda
Sebelumnya admin mengucapkan selamat membuka link artikel ini, jika di baca sampai tuntas insya Allah akan temukan info - info terbaru perkembangan desa kembangan, karena admin kali ini akan mengangkat tentang " Program Normalisasi Kali kidol_ Desa Kembangan".


Bagi warga desa kembangan yang merantau mungkin ada sebagian yang belum mendengar kabar pengerukan kali kidol tersebut, dan bagi yang sudah tahu mungkin sudah mempunyai gambaran - gambaran tentang program desa itu dan apa tujuannya.

Tujuanya sebenarnya memang normalisasi kali kidul, tetapi ada beberapa tujuan lain yang belum banyak warga ketahui. dan malah banyak pertanyaan-pertanyaan warga yang bermunculan dengan penuh penasaran.!

Nah disini admin dapat merangkumkan beberapa pertanyaan yang harus di jawab oleh pemerintahan desa misal:
  1. Kenapa harus mengorbankan bambu - bambu yang sudah lama menjadi pertahanan desa dari angin topan, kembali kekasus tahun 90an awal angin topan yang menyeramkan ?
  2. Kenapa tidak digerakkan warga untuk ber gotong-royong (di paculi) jika hanya normalisasi kali seperti yang di lakukan leluhur kita?
  3. Program tersebut di mulai dari mana dan sampai mana ?
  4. Dan mungkin masih banyak lagi pertanyaan warga.
Untuk menjawab pertanyaan pertanyaan diatas admin juga sudah mengemas jawaban dari pihak pemerintahan desa yaitu di wakili oleh bapak kades Huda, dengan tegasnya bapak huda menjawab dengan gaya senyum khas anak betawi Rano karno dalam pelem si dol anak betawi. hehe mirip zo,.

Pertanyaan Nomor satu (1) mungkin menjadi pertanyaan kita sampai saat membaca tulisan ini,. tetapi dalam komen di jejaring sosial seperti facebook dalam grup "CANGKRUK'E DESA KEMBANGAN", Bapak kades Huda menjawab dengan sempurna " ora di gunduli mas.. cuma yg kebetulan pas di lalui sungai itu yg ditebang...masih banyak kok yg nggak tertebang.." nah dengan jawaban itu pertanyaan nomor satu sudah tidak ada masalah ,. soal angin kita serahkan mareng pengeran saja.

Pertanyaan Nomor dua (2) admin bantu jawab ya,. sebenarnya bisa menggunakan sistem gotong-royong tetapi di lihat dari waktu musim penghujan yang sudah dekat jadi solusi yang tepat adalah menggunakan bego saja. ya sih berdampak dengan bambu - bambu yang di lalui untuk jalan bego terpaksa ikut tertebang. hehe , dan jawaban akan di tambahkan bpak kades di paragrap tambahan.

Pertanyaan Nomor tiga (3) kembali bapak kades menjawab, masih dalam media yang sama yaitu jejaring sosial facebook,. "sampek belakang puskesmas..." jawab pak kades , pertanyaan tentang program yang di mulai dari embong etan tersebut.

Diatas adalah beberapa kutipan dari perbincangan pak kades dengan salah satu warga,. dan ada beberapa tambahan dari pak kades, sebenarnya program tersebut tidak hanya Normalisasi kali saja masih ada beberapa tujuan penting lainnya. " dan sekedar informasi karena seringnya kesimpang siuran tapal batas desa, mumpung masih ada pelaku sejarah koyok mbah nden" (mbah nden mungkin yang dimaksud adalah bapak ikhnar RT 3 , senden dongkol).. "dan carek siman makanya langsung kita bikin sungai sekaligus tapal batas desa.". itulah tambahan bapak kades. dan sekaligus menjadi jawaban pertanyaan nomor dua karena membuat tapal batas sehingga menggunakan bego saja.

"Dan yg lebih pokok lagi setiap musim hujan deretan rumah yang di sebelah selatan desa itu sering banjir karena tidak adanya pembuangan air ke timur makanya perlu kita normalisasi.".. Pak kades memperjelas tujuan normalisasi kali.

Itulah sedikit info tentang program pengerukan kali kidol, semoga menjadikan desa kita menjadi maju dan berkembang, amiin.


image by pak kades huda
Seperti nampak gambar di atas , warga  menggelar makan bersama sebelum mulai bekerja ,. selain nampak rukun dan guyup,. di acara makan - makan itu di selipkan beberapa doa, salah satu pinta doanya adalah di harapkan selamat dalam bekerja,. amiiin amiin yarobbal alamiin.

gambar jebretane pak kades huda

Nah gambar diatas merupakan pengerukan normalisasi kali embong etan sebelah barat jalan.. semoga sukses,.

Image by pak kades
Gambar diatas bego sudah berjalan kebarat dan mungkin gambar tersebut menunjukkan sampai di belakang pondok siman,. mboh bener mboh ora tebakanku,. hehe soale gak melok moto,.
Gambar jebretane bidin adike dol lan santo
Sedangkan gambar di atas pasti semua warga tau,. bahwa normalisasi kali sudah sampai di kuburan kramat..

Sekian sekilas info dari admin tentang "Program Normalisasi kali kidol  _ Desa Kembangan" , semoga bermanfaat untuk kita semua,. dan mampu menjadi obat rindu kampung halaman dengan melihat pristiwa - pristiwa desa kembangan di blog ini,. jika admin ada salah kata baik di sengaja atau tidak hohon di maafkan sebesar - besarnya. ,.mungkin salah penulisan nama atau pengutipan,. hehe.,. dari admin cukup " lanjutkan dan semoga sukses " ... salam warga desa kembangan..
Lihat juga Kegiatan desa kembangan yg lain "klik"disini


Friday, 5 September 2014

PROGRAM : JALAN RT 6 TEMBUS RT 7 ( Dikerjakan Secara Gotong Royong Oleh Warga Desa Kembangan)

image by pak kades huda
Dalam kesempatan ini admin akan mengemas tentang salah satu kegiatan desa kembangan dan kita sebut saja kegiatan  : pekerjaan jalan RT 6 tembus RT 7. sebenarnya pada jalan RT 6 ini sudah lama ada tetapi tidak di gunakan untuk waktu yang lama sehingga menjadi jalan yang sungil juga sereeem.hehe


image by pak kades huda
Sebelum beraktivitas, para warga di beri kesempatan untuk sekedar ngopi dan ngemplok gorengan, dan pada saat istirahat juga dilakukan hal yang sama nunggu gorengan godo gedang  sak piturute,. ayo semangat dalam bekerja setelah perut diisi,. hehehe

Dengan program ini diharapkan jalan yang sudah lama mati itu (di mulai dari sebelah timur rumah bapak rasemat)bisa digunakan kembali , jalan yang di bagi dua bagian antara RT 6 dan RT 5 itu dikerjakan bersama sama warganya. begitu juga dengan RT 7 juga di garap bersama-sama warga yang berada di pojok desa itu..

image by pak kades huda
Nampak poto diatas bapak petinggi dongkol (maskuri) sangat semangat mengangkat katel bersama warga (arip kuncung). nah itulah gambaran kegotong royongan warga desa kembangan dalam proses pembangunan jalan desa kembangan.

image by pak kades huda
Sekali lagi kerukunan dan kebersamaan berbaur menjadi satu mengangkat katel secara sendiri atau berpasang-pasangan,. tidak mengenal umur yang sudah tua berpasangan dengan yang muda tidak jadi hambatan, semangat mereka sangat pantas di acungi jempol.

image by pak kades huda
Selain bertujuan perbaikan jalan pada proyek ini, warga juga bergotong royong mengerjakan jembatan untuk penyambung jalan antara RT 7 dengan RT 6.

image by subawi bpk ketua RT 7
Nampak diatas warga RT 7 tak kalah semangat dengan RT sebelah (RT 6& 5), di bawah pimpinan bapak subawi selaku ketua RT 7.

Demikian sekilas tentang proyek desa kembangan : program add jalan RT 6 tembus RT 7 , yang dikerjakan secara gotong royong oleh warga desa kembangan.

Jepretan Saudara Asari bin Parto
Foto diatas merupakan hasil akhir dari gotong royong warga desa kembangan yang penuh ke guyupan , kerjasama yang membahu dan semangat yang membara.

Terimakasih admin ucapkan khususnya kepada bapak kadesa Mas Huda beserta jajaranya yang telah sukses memimpin jalannya program tersebut , yang sebelumnya pernah sukses dalam Jalan selatan RT 3 sampai RT 2 . Lanjutkan program - program pembangunan desa demi kemajuan desa kembangan.
Lihat juga Kegiatan desa kembangan yg lain "klik"disini

Monday, 7 July 2014

Pembangunan jalan program PNPM tahun 2014...

Program nasional pemberdayaan masyarakat (PNPM). Program ini dapat dikatakan sebagai program pemberdayaan masyarakat . Dalam pelaksanaannya, program ini memusatkan kegiatan bagi masyarakat di wilayah perdesaan. Program ini menyediakan fasilitasi pemberdayaan masyarakat / kelembagaan lokal, pendampingan, pelatihan, serta dana Bantuan Langsung untuk Masyarakat (BLM) kepada masyarakat secara langsung. Besaran dana BLM yang dialokasikan sebesar Rp750 juta sampai Rp3 miliar per kecamatan, tergantung jumlah penduduk. nah itu sekilas tentang PNPM.

Dalam tulisan ini , Admin akan memaparkan keseriusan sebuah pemerintahan desa yang kita cintai ini. pada dasarnya program  sudah cukup terorganisir dan tertata rapi, pemetaan program desa pun sudah tepat sasaran, khususnya dalam segi pembangunan desa.
 Setelah sukses dengan penataan desa, atau pembangunan desa di blok kuburan dan telogo (njar lor). pemerintah desa pada tahun 2014 ini melaksanakan pembangunan di blok utara (njar kidol), jadi admin rasa sudah terlihat jelas pembangunan yang adil dan merata.
Semangat  pemerintahan desa dalam program pembangunan sudah terwujud, untuk kesejahteraan masyarakat desa apakah sudah teratasi, mungkin dari fasilitas atau finansial yang dibutuhkan masyarakat??. nah itu semua tergantung dilihat dari sudut pandang para warga desa kembangan, beda kepala beda isi pikiran. jadi jika ada keluhan atau saran yang bisa menjadi acuan atau bisa di masukkan dalam program pembangunan berikutnya, informasi bisa di share ke kami atau langsung menemui bapak kepala desa kembangan di kantornya (balai desa).
Foto jalan diatas merupakan pengembangan jalan lurung kidol yang dulunya sungel (banyak demitnya ) dirubah menjadi jalan alternatif, untuk warga blok utara agar lebih mudah akses kemana - mana, misal dari warga RT 2 njar kidol dulu jika mau kepasar siman mesti ngerek (muter jalan) kedepan rumah bapak kades saat ini. namun saat ini dengan adanya jalan tersebut warga menjadi lebih enak melakukan perjalanan kepasar siman. dan masih banyak manfaat lainnya. oia kemungkinan jalan tembusan itu akan di kembangkan sampai kebelakang balai desa jika memungkinkan. sehingga jalan yang dimulai dari pojok rumah bapak masdar ini akan tembus ke jalan belakang balai desa dan bermanfaat untuk kita semua. namun pekerjaan ini baru sampai ke RT 2 saja , ya doanya saja , ok

Alhamdulillah, masih ada tradisi makan bersama, sebagai ciri khas warga desa kembangan. suasana diatas adalah para warga sedang menyiapkan sarapan bersama sebelum melakukan kegiatan kerja bakti. biar kerjanya gak loyo,. hehehe

 Tampak para warga desa kembangan melakukan gotong royong dengan semangat  untuk perbaikan jalan tepat di belakang rumah Almarhum bapak Supriadi (bapakne Heru, Agung & Guntoro) atau rumah Wak Mun jari.
 Nampak juga beberapa warga yang mulai lelah dan ber istirahat sejenak , sambil nunggu godho gedang sak kopine.


Wahyudin Ashar istirahat sambil tersenyum di tumpukan kercok dan wedi,. Har ojo kebablasan turu,. kerjo-kerjo., hehe 

Itulah sekilas tentang pembangunan jalan desa kembangan.. semoga maju dan tetap menjaga keasriannya., kebersamaan dan gotong royong lebih bahagian dan terlihat mudah untuk jalani hidup. semangat , salam warga desa kembangan.