Alhamdulillah masih deberi keistiqomahan mengikuti ngaji jarak jauh sareng Ustadz Yusron Hasan di mimbar dakwa Cangkr'e Desa Kembangan , kali ini ustadz akan menyampaikan kemasan yang berjudul " Sebab Wajibnya Puasa Romadlon".
Monggo ngaos sareng ustadz Yusron..
Sebab Wajibnya Puasa Romadlon
السلام عليكم ورحمة اللّٰه وبركاته
بسم اللّٰه الرحمن الرحيم
فصل يجب صوم رمضان بأحد أمور
أحدها بكمال شعبان ثلاثين يوما وثانيها برؤية الهلال في حق من رآه وإن كان فاسقا
وثالثها بثبوته في حق من لم يره بعدل شهادة ورابعها بإخبار عدل رواية موثوق به
سواء وقع في القلب صدقه أم لا أو غير موثوق به إن وقع في القلب صدقه وخامسها بظن
دخول رمضان بالاجتهاد فيمن اشتبه عليه ذلك
Artinya
: Puasa Ramadlon itu wajib dilakukan bila terjadi salah satu dari beberapa
perkara yaitu : 1. Sempurnanya Bulan Sya’ban menjadi tiga puluh hari 2. Karena
melihat hilal ( Bulan ) tanggal satu Romadlon bagi orang yang melihatnya
sekalipun dia adalah seorang fasiq ( ahli berbuat dosa besar ) 3. Karena
penetapan tanggal satu Romadlon ( dilakukan oleh pemerintah ) bagi orang yang
tidak melihat hilal dengan adanya saksi yang adil 4. Karena adanya pemberitaan
yang adil riwayatnya dari orang yang bisa dipercaya baik dalam hati memenarkan
ataupun tidak, atau dari orang yang tidak bisa dipercaya tetapi dalam hati
embenarkan 5. Karena praduga masuknya Bulan Romadlon dengan menggunakan sebuah
ijtihad ( usaha keras ) bagi orang yang merasa adanya kemiripipan tentang
datangnya Romadlon.
Keterangan :
Apabila sudah masuk tanggal satu Romadlon maka semua
Umat Islam wajib melakukan Puasa Romadlon kecuali bagi mereka yang berhalangan,
dan masuknya Puasa Romadlon itu terjadi
apabila ada salah satu dari lima perkara di yaitu :
- Sempurnanya Bulan Sya’ban menjadi tiga puluh hari
Maksudnya :
ketika Bulan Sya’ban sudah sempurna tiga puluh hari maka pagi harinya Umat
Islam wajib berpuasa Romadlon. Karena sudah masuk tanggal satu Romadlon.
- Karena melihat hilal ( Bulan ) tanggal satu Romadlon bagi orang yang melihatnya sekalipun dia adalah seorang fasiq ( ahli berbuat dosa besar )
Maksudnya : Bila
Bulan Sya’ban masih belum sempuna tiga puluh hari ( baru tanggal dua puluh
Sembilan hari ) tetapi pada sore harinya ada seseorang telah melihat hilal (
rembulan ) tanda tanggal satu Romadlon maka orang tersebut ( orang yang melihat
hilal ) wajib melakukan Puasa Romadlon pada pagi harinya sekalipun orang
tersebut adalah orang fasiq yang tidak bisa dipercaya kesaksiannya.
- Karena penetapan tanggal satu Romadlon ( dilakukan oleh pemerintah ) bagi orang yang tidak melihat hilal dengan adanya saksi yang adil
Maksudnya : Bila
Bulan Sya’ban baru tangal dua puluh Sembilan tetapi pada sore harinya pemerintah
telah menetapkan masuknya tanggal satu
Romadlon berdasarkan kesaksian orang yang adil maka masyarakat sekitar ( yang
tidak melihat hilal tanggal satu Romadlon ) wajib berpuasa Romadlon pada pagi
harinya.
- Karena adanya pemberitaan yang adil riwayatnya dari orang yang bisa dipercaya baik dalam hati membenarkan ataupun tidak, atau dari orang yang tidak bisa dipercaya tetapi dalam hati membenarkan
Maksudnya : Bila
Bulan Sya’ban belum sempurna tiga puluh hari ( baru tanggal dua puluh Sembilan
) tetapi pada sore harinya ada seseorang yang memberitakan dengan berita yang
bisa dipercaya tentang masuknya awal Romadlon ( tanggal satu Romadlon ) maka
pagi harinya wajib berpuasa Romadlon, sekalipun orang yang memberitakan
tersebut tidak bisa dipercaya ( karena orang fasiq atau yang lain ) akan tetapi
orang yang mendengarnya hatinya percaya maka orang yang memberitakan orang yang
mendengarnya wajib berpuasa Romadlon di pagi harinya. Atau berita tersebut
disampaikan oleh orang yang bisa dipercaya ( seperti orang alim dan sejenisnya
) maka orang yang memberitakan dan orang yang mendengar berita tersebut wajib
berpuasa Romadlon pada pagi harinya baik dalam hati menerima kebenaran berita
tersebut ataupun tidak.
- Karena praduga masuknya Bulan Romadlon dengan menggunakan sebuah ijtihad ( usaha keras ) bagi orang yang merasa adanya kemiripan tentang datangnya Romadlon.
Maksudnya :
ketika Bulan Sya’ban belum sempurna tiga puluh hari tetapi sore harinya ada
seseorang yang berusaha untuk melihat hilal tanggal satu Romadlon namun terjadi
keraguan apakah sudah masuk tanggal satu Romadlon ataukah belum, maka orang
tersebut wajib berpuasa Romadlon pada pagi harinya, bila ternyata belum masuk
Bulan Romadlon maka Puasanya menjadi Puasa sunat. Dan bila ternya Bulan
Romadlon sudah jatuh sehari sebelumnya maka wajib mengqodlo.
والله أعلم بالصواب
والسلام عليكم ورحمة اللّٰه وبركاته
Penulis : Yusron Hasan bin H. Ahmad
Mansur
Sumber : كاشفة السجا karya: Syaikh Muhammad Nawawi bin Umar Al-Jawi
No comments:
Post a Comment