Image by admin |
Kembali admin akan menyajikan salah satu permainan jaman dulu yang pernah dimainkan anak - anak warga desa kembangan. Permainan ini tergolong unik, penuh imajinasi dan di butuhkan konsentrasi tinggi. Pada artikel ini admin akan sedikit mengingatkan anda yang sedikit lupa dan memberi pengetahuan baru bagi anda yang sama sekali belum tahu tentang permainan "Karcok Lu mbel (Cakar, Cucok, Jalu, Jembel)"
image nyila mbah google |
Pertama kumpulkan, teman - temanmu, maximal 4 orang dan minimal 2 orang saja,. kemudian buat formasi duduk melingkar,. kemudian peserta memilih nama jurus, masing - masing satu jurus,. bisa jurus cakar, cucuk, jalu atau jembel.
Untuk pemain yang 2 orang,. berarti masing masing 2 jurus,. jalu dan jembel atau cakar dan cucuk bisa acak terserah kesepakatan bersama dalam memilih jurus..
Nah di bawah ini admin sajikan contoh jurus dalam permainan ini.
Jurus cakar : jurus yang di ambil dari cakar ayam ini bisa di lihat pada gembar di bawah ini,. inget ya sebelum bermain potong kuku dulu,. kasian lawan mainnya,.
image by admin desa kembangan |
image by admin desa kembangan |
image by admin desa kembangan |
image by admin desa kembangan |
Para peserta sudah meletakkan jari - jari mereka ,. maka giliran menghitung jari - jari peserta oleh salah satu peserta,. cara menghitungnya tidak 1,2,3,4,5 lagi,. tetapi kar, cok, lu , mbel, cakar,cu cok, jalu, jembel, dari jari satu ke jari lainnya searah jarum jam,. jika cara menghitungnya di lakukan bersama sama mengucap kar cok lu mbel secara serentak pasti lebih seru,. hehe
Nah sebagai contoh jika penghitungan berhenti pada kata jalu,. maka peserta yang tadinya memilih jurus jalu mulai beraksi dan menguasai dalam permainan. jalu mempunyai kesempatan menyerang peserta lainnya, satu persatu pemain lainnya harus bertarung melawan pemain jurus jalu tetapi tidak boleh menyerang hanya sebagai umpan.
Pada posisi pertama pemain jurus jalu di beri kesempatan melakukan praga senjata jalu (jempolnya) pertama di arahkan ke lengan kanan hampir ke siku,. kemudian di tarik sampai telapak tangan hingga ke ujung jari lawan. di ulang sampai 3 x , 2 x, atau 1 x saja pada setep ini terserah kesepakatan bersama.
Contoh Lihat gambar di bawah ini Jurus jalu:
image by admin desa kembangan |
image by admin desa kembangan |
Step di atas biasany disebut mek "bati" ya sebagai untung pertama kali dalam permainan,.
Nah kemudian permainan baru di mulai pada setep ini ,. lawan si jalu harus pasrah harus meluruskan lenga kanannya kedepan sejajar dengan dada (masi posisi pada setep delek bati) sebagai umpan si jalu dalam penyerangan,. cara menyerang si jalu adalah kedua tangan dengan posisi jurus jalu di posisikan diantara tangan lawan yang di bentangkan tadi,.
Kemudian pada saat menyerang si jalu menyerang telapak tangan yang di bentangkan lawan dengan syarat horisontal pada saat meyerang,. si jalu pada saat memukul dengan jurus jalu harus mengenai tangan si lawan,. kemudian si lawan atau si umpan tadi di beri kesempatan menghindar dengan cara menaik turunkan tangannya secara vertikal ,.
Jika si jalu meleset dalam penyerangan tidak menyentuh sama sekali maka si jalu wajib berhenti menyerang. dan berganti menyerang pemain yang lainnya,.(2 pemain berikutnya)..dilakukan setep yang sama ,. pertama delek bati dan menyerang,. hehe mudah bukan,.
Oia jika tangan kiri berada di pangkuan lawan atau masih terlihat di depan si jurus jalu,. maka boleh di jalu,. karena tangan kiri dianggap anak ayam,. dan permainan masih boleh di lanjutkan si jalu,. jika meleset wajib berhenti,. hehe pokoke gampang permainan ini,.
Kalau si jalu sudah menyerang semua pemain yang menjadi umpan tadi,. maka kembali ke perhitungan awal lagi dengan para peserta meletakkan beberapa jari lagi di tengah duduk melingkar tadi,. kemudian di hitung kembali,. kar cok lu mbel ,. cakar cucok ,. jalu jembel,. gampang toh,. hehe
Sampai disini dulu ,. semoga menjadi alternatif permainan anak-anak warga desa kembangan , selain melatih reflek ,konsentrasi, juga melatih fokus,. ,. lestarikan permainan jadul,. karna lebih bermanfaat dari pada permainan masa kini, dan lagi - lagi tidak mengeluarkan biaya. hehe, salam warga desa kembanagan
Lihat juga permainan desa kembangan yg lain "klik"disini
Nah sebagai contoh jika penghitungan berhenti pada kata jalu,. maka peserta yang tadinya memilih jurus jalu mulai beraksi.
ReplyDeletehttp://159.89.197.59/berita/